REKTOR IAILM LANTIK RATUSAN MAHASISWA BARU, INI PESAN PENTINGNYA

WhatsApp Image 2023-09-13 at 16.35.09

Rektor Institut Agama Islam Latifah Mubarokiyah (IAILM) Suryalaya Tasikmalaya, Dr. H. Asep Salahudin, M.Ag, Rabu, 13/09/2023 melantik dan mengukuhkan mahasiswa baru IAILM tahun akademik 2023/2024. Acara digelar di gedung serba guna sukriya bakti Latifah Mubarokiyah dalam acara sidang senat terbuka. Sebelum dilantik, ratusan calon mahasiswa baru IAILM mengikuti kegiatan kuliah ta’aruf atau pengenalan budaya akademik dan kemahasiswaan yang berlangsung Senin- Selasa, 11-12 September 2023 diakhir dengan mengikuti talqin dzikir Tarekat Qodiriyah Naqsyabandiyah (TQN) Pondok Pesantren Suryalaya, ziarah ke makam Abah Sepuh, Syaikh KH. Abdullah Mubarok Bin Nur Muhamad ra.  dan Abah Anom, Syaikh KH. Ahmad Shohibulwafa Tajul Arifin ra. di Puncak Suryalaya serta ngaras atau sillaturhami dengan pimpinan pondok pesantren Suryalaya, KH. Baban Ahmad Jihad SB.Ar.

Dalam pidatonya, Rektor IAILM menyampaikan ucapan selamat kepada mahasiswa baru IAILM tahun akademik 2023/2024. ‘’Selamat dan suskes untuk mahasiswa baru IAILM Suryalaya, hari ini anda telah resmi menjadi mahasiswa IAILM’’.  Dihadapan anggota sidang senat dan tamu undangan, Asep menyampaikan pesan penting untuk para mahasiswa. ‘’Kalian adalah harapan orang tua, karenanya mengikuti kuliah di IAILM, kalian harus  memiliki spirit dan jiwa sungguh-sungguh dalam menuntut ilmu’’. Sungguh-sungguh dimaknai pada tiga hal, ucapnya, yaitu mengoptimalkan daya nalar atau pikir, membersihkan fisik, dan mengolah hati. Ketika kalian dapat memaksimalkan itu, maka kalian akan memiliki spirit. Spirit dalam bahasa agama adalah luub, jamaknya al-Baab. Siapa ulul al-baab itu, mereka yang mampu memadukan kemampuan berdzikir dan berpikir secara sinergi.

Lebih lanjut Asep mengutif firman Allah SWT surat Ali-Imran ayat ayat 191 yang artinya; (yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata): “Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia, Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka.

 

 

 

 

Bagikan

Facebook
Twitter
LinkedIn
Scroll to Top